Friday 12 February 2016

Uji Nyalimu Di Watu Ondo


Jika membahas wisata di tuban pasti tidak akan habis, terdapat berbagai tempat wisata alam di tuban yang memiliki eksotisme yang luar biasa terutama wisata bahari seperti pantai boom, pantai sowan, pantai remen ataupun pantai kelapa dan berbagai wisata yang lain yang terdapat di tuban. namun siapa sangka dibalik eksotisme panorama bahari yang dimiliki kota tuban ini ternyata kota tuban memiliki spot pegunungan yang tak kalah indah dengan tempat wisata pegunungan yang lain di nusantara. Tempat itu bernama watu ondo. Watu ondo terletak di kecamatan semanding dengan jarak kira-kira lebih dari 10 km dari kota tuban serta kurang lebih 5 km dari pemandian bektiharjo. Untuk mencapai ke lokasi watu ondo dari rumah saya membutuhkan waktu selama 2 jam perjalanan. Jalan menuju ke lokasi sangat memadai karena jalan telah beraspal. Setelah berkendara selama dua jam akhirnya sampai juga saya di lokasi watu ondo.
Banner bertulisan “ Selamat Datang Di Obyek Wisata Pegunungan Watu Ondo” menjadi penyambut kedatangan saya dan teman-teman saya, tanpa pikir panjang langsung saja kami memarkir sepeda motor di depan rumah warga. Setelah memarkir sepeda motor kami harus berjalan kaki cukup jauh sebelum memanjat tebing gunung untuk mencapai puncak tertinggi watu ondo. Kebetulan kali ini saya mengambil jalur watu penanaman salah satu dari empat jalan untuk mendapat spot keren di watu ondo namun untuk mencapai puncak melalui jalur penanaman saya harus berjuang memanjat tebing bukit curam dengan sudut kemiringan mencapai 45 derajat dengan hanya menggunakan sebuah tangga dari kayu yang disandarkan di dinding bukit untuk mencapai puncak tertinggi watu ondo.
Konon menurut cerita seorang teman saya pemadangan dari puncak watu ondo begitu menawan. Benar saja setelah sampai di puncak tertinggi watu ondo sejauh mata memandang yang terlihat hanyalah hamparan pemandangan tebing luar biasa,  sawah, rumah, bukit kapur, garis sungai, hutan, persawahan serta pegunungan yang membentang indah. Lukisan semesta yang luar biasa mengagumkan. bahkan pabrik semen yang letaknya berpuluhan kilo meter dari watu ondo terlihat jelas dari puncak watu ondo. Setelah sampai di puncak tertinggi tak lupa saya mengabadikan moment ini dengan berselfie ria bersama teman-teman dengan background gugusan pegunungan. kebetulan waktu telah menunjukan pukul 17.00 sehingga kami memutuskan untuk menunggu sunset.
Setelah puas berselfie ria akhirnya waktu yang ditunggu-tunggu telah tiba tampak jelas di balik gugusan pegunungan sang fajar kian tenggelam warna orange senja menghiasi awan pegunungan tanpa pikir panjang langsung aja saya berselfie dengan background sunset diujung batu di puncak watu ondo, detik demi detik aku nikmati sambil ku tatap sang fajar yang mulai tenggelam. Setelah puas menikmati sunset dari puncak watu ondo saya kembali harus berjuang turun menuju ke bawah dengan menggunakan tangga kayu seperti waktu memanjat keatas tadi. Namun siapa sangka dibalik medannya yang berat dan berbahaya puncak watu ondo menyimpan keindahan tersendiri, eksotisme watu ondo ini sangat cocok bagi para pecinta wisata alam yang suka memacu adrenalin. Tidak hanya lingkungan alam pegunungan yang menantang, tapi kita juga bisa melihat aktivitas dan berinteraksi dengan penduduk sekitar yang sedang dengan penuh semangat melintasi perbukitan membawa barang bawaan yang cukup banyak.







0 komentar:

Post a Comment

Selamat Datang Di Website Kami Terima Kasih Anda Telah Mengunjungi Website Kami.
Di Mohon Untuk Tidak Berbicara Kasar Saat Mengomentari Postingan Kami